Rabu, 25 Juni 2014

Tulis Menulis

Menulis??
Setiap orang pasti pernah menulis .. Ya, pasti pernah. Karena menulis sekarang merupakan kebutuhan kita. Bayangkan saja hamper semua kegiatan hamper terdapat unsure menulisnya. Ketika aku mengikuti seminar nasional di kampusku yang temanya “ Goresan Cinta Penakluk Dunia”, pembicaranya bang Darwis Tere Liye. Beliau menyampaikan 4 tips menulis.. Apa saja sih itu??
1. Topik tulisan bisa apa saja, tapi penulis yang baik selalu menemukan sudut pandang yang berbeda.
2. Penulis yang baik membutuhkan amunisi.
3. Kalimat pertama adalah mudah, gaya bahasa adalah kebiasaan, menyelesaikan lebih mudah lagi.
4. Albisa karena terbiasa.

Nah, itu beberapa tips menulis. Semoga bermanfaat buat kalian kawan. Ingat! Menulis itu menyenangkan, kalian bisa menuangkan apa saja dalam bentuk tulisan. Ya, apa saja.

Secret

Kadang apapun yang kamu pikirkan belum semuanya baik, ya seperti itu. Karena terlalu banyak orang yang sirik terhadap kita, terhadap keberhasilan kita dan semuanya tentang kita. Pernahkah kamu berpikir bahwa setiap orang itu pasti berhasil? Aku pernah memikirkan itu tapi kenyataan yang terjadi, banyak orang dengan usahanya yang maksimal tapi tak memperoleh hasil yang dia inginkan malah hasilnya lebih jelek. Dan untuk orang-orang yang berbuat curang serta tak mau berusaha untuk memperoleh sesuatu, dia malah mendapatkannya dengan mudah. Adilkah semua itu? Tuhan, dia tahu apa yang kita rasakan, apa yang kita pikirkan tapi mengapa Tuhan seperti tidak adil dalam memberikan rezekinya terhadap kita? Apakah kita terlalu berdosanya terhadap-Nya? Atau itu semua adalah rencana Tuhan yang terbaik untuk kita? 

Minggu, 22 Juni 2014

Mengisi waktu luang libur kuliah meski cuma sehari

Jalan-jalan with teman-teman tercinta at Taman Balekambang, Soloraya :)





Simple Story

Pernah merasakan sakit hati?? Tentu pernah .. Banyak hal yang dapat membuat kita sakit hati.. Tapi pernahkah kamu di puji seseorang sampai terbang ke langit ke tujuh lalu kamu di hempaskannya begitu saja?? Sungguh tidak bertanggung jawab.. Sedikit cerita aja .. Aku pernah mengalami itu, di PHP seorang cowok.. Dia banyak menjanjikan hal-hal yang membuatku senang, dari mulai mau menjalin suatu hubungan dan mengenalkanku ke orang tuanya.. Tapi tahukah kalian, itu semua hanya omong kosong seorang cowok yang (menurut dia sendiri) perfect. Aku sebenarnya sudah menyadarinya sejak awal, tapi bodohnya aku yang dengan mudahnya masuk ke dalam jebakannya. Miris. Ah, tapi tak apa karena aku yakin ada suatu hikmah di balik semua itu. Semenjak saat itu aku mencoba tak menghiraukannya, menganggap dia tak pernah ada, itu mungkin dapat menghilangkan rasa sakit hatiku tapi tahukah kalian?? Itu semua salah besar, aku masih terus kepikiran tentangnya, aku mencoba menghubunginya tapi tak ada tanggapan. Miris. Tapi ah ya sudah, itu masa lalu. Masa lalu yang belum benar-benar berlalu. Aku mencoba segala jenis kegiatan di kampus maupun di luar kampus, sedikit berhasil melupakannya tapi cuma sesaat, karena setiap kali aku membuka akun social mediaku, dia selalu muncul. Aku mulai memutuskan untuk tidak membuka semua akunku kecuali memang benar-benar aku memerlukannya. Dan berhasil, aku mulai tak menghiraukannya. Dia menghilang dan aku sama sekali tak perduli karena bagiku masa lalu tidak akan pernah muncul di masa depan.

Rabu, 09 April 2014

Ini nih LKMMD tahun 2013

 LKMMD semester 1 kemaren memang menyenangkan kawan. Banyak pelajaran yang bisa kita petik dari kegiatan itu .. Tapi-tapi yang paling menyenangkan ya dapet temen baru .. hehehe
Ini beberapa fotonya tapi cuma foto anak kelas D (cuma ceweknya, cowoknya gak tau ilang kemana) FKIP Matematika ..




Minggu, 14 Oktober 2012

Satu Janji Satu Hati

Ku lantunkan nada
Ku lantunkan cerita
Cerita indah tentang kita
Yang dulu pernah ada
Aku dan kamu dalam dekapan asmara
Yang selalu mengisi hari-hari yang hampa

Indah dalam satu
Satu ucapan yang abadi
Mengikat antara kita
Hingga batin bicara
Dirimu abadi di hati kecil ini

Metode Garis Lurus (Straight line Method)


Hai guys, kembali lagi kita buat bahas tentang aktiva tetap setelah ada selingan puisi.. hehehe .. kan bosen juga kalau gak ada selingannya..
Metode garis lurus itu sering dipakai loh guys, tahu gak kenapa? karena besarnya penyusutan setiap periode sama. Kesimpulannya metode ini yang paling mudah (menurut author loh itu)
Rumus untuk menghitung penyusutan ini adalah:
Beban Penyusutan = HP-NS
                                 UE
HP       = Harga Perolehan
NS       = Nilai Sisa / Residu
UE       = Umur Ekonomis
Contoh:
Harga perolehan sebuah mesin Rp. 32.000.000,-
Umur ekonomis mesin tersebut ditaksir 5 tahun, dan nilai sisa ditaksir Rp. 8.000.000,-
Hitunglah:
a.    Beban penyusutan setiap tahun
b.    Tarif penyusutan setiap tahun
Jawab:
a.      Besarnya beban penyusutan setiap tahun= Rp. 32.000.000 – Rp. 8.000.000
5
               = Rp 4.800.000,-
b.     Tarif penyusutan tiap tahun
                        
a.      Tarif penyusutan tiap tahun
                   4.800.000         
=                                              x 100% = 20%
     32.000.000 – 8.000.000